Hasil penilaian terhadap kemampuan guru kelas rendah dalam melakukan analisis materi ajar tematik (Buku Siswa) pada kondisi awal menunjukkan bahwa skor tertinggi yang diperoleh guru adalah sebesar 25 atau dengan tingkat ketercapaian 75.76%. Skor terendah yang diperoleh guru adalah sebesar 18 atau dengan tingkat ketercapaian 54.55%.
Adapun skor rata-rata yang diperoleh dari ketiga orang guru adalah sebesar 21 atau dengan tingkat ketercapaian 63.64%.
Rata-rata skor ketercapaian kemampuan guru dalam melakukan analisis materi ajar tematik (Buku Siswa) pada kondisi awal adalah sebesar 63.64%. Skor tersebut termasuk ke dalam kategori Kurang (K).
Dengan demikian maka dapat disimpulkan bahwa seara umum hasil analisis kurang tepat, akan tetapi tindak lanjut sudah logis. Hasil penilaian kemampuan guru dalam melakukan analisis materi ajar tematik (Buku Siswa) pada kondisi awal dapat disajikan ke dalam tabel berikut ini.